kelompok informasi masyarakat sumur welut

SELAMAT DATANG DI KELOMPOK INFORMASI MASYARAKAT SUMUR WELUT SURABAYA

Pelantikan ketua rt rw lpmk se-kecamatan Lakarsantri


Rabu (28/12) 
Malam ini di Gedung serbaguna ASPOL BANGKINGAN dilaksanakan pelantikan Ketua RT, RW dan LPMK Se Kecamatan Lakarsantri. Dalam kegiatan ini Dihadiri oleh Bpk Camat Lakarsantri, WAKAPOLSEK Lakarsantri AKP Nanang Efendi SH, Kejaksaan Kasipemkot kota Surabaya dan perwakilan BPJS ketenagakerjaan
Acara pelaksanaan pelantikan Ketua RT, RW dan LPMK Se Kecamatan lakarsantri. 

Acara tersebut di pimpin oleh Bapak Camat Lakarsantri Bpk Yongki. 


Acara berjalan lancar dan sukses hingga selesai. Semoga seluruh Ketua RT, RW dan LPMK yang dilantik melaksanakan tugas dengan sepenuh hati dalam melayani masyarakat dan bersinergi dengan Pemerintah Kota Surabaya melalui Kelurahan dan Kecamatan. 


sejumlah 167 RT, 32 RW DAN 6 LPMK

*Untuk kel sumurwelut

Yg dilantik

LPMK belum

RW 2 dan RW 03 sedang RW 1 blom terpilh

kelurahan Sumurwelut yg hadir : 

  • Bpk Lurah beserta staf
  • Bimaspol
  • 16 ket RT 
  • 2 Ket RW
  • Kim sumur welut

Suasan cerah kondusif aman terkendali


Share:

Sego rongewu di sumurwelut

 Minggu(25/12) 


Alhamdulillah.. 

Sego rongewu putaran III seri 14 bertempat di wilayah kelurahan sumurwelut. 



Baksos Sego rongewu dipelopori IKASDASA (ikatan alumni SMPN 10 Surabaya) 

Tutur bu choirijah (selaku panitia Sego rongewu): "Sego rongewu dimulai bulan november 2016,,diawali di depan sekolah kami SMP negeri 10 surabaya,,,dulu kami laksanakan acara sego rongewu tiap 2 minggu sekali,,,krn satu dan lain hal akhirnya dilaksanakan 1 bulan sekali,keliling di tiap kelurahan di 31 kecamatan di surabaya ,ini sdh 3 kali putaran''


Seperti  namanya sego rongewu yaitu nasi kotak yang di hargai 2000 rupiah


Minggu pagi hari pukul 06.00, Warga sumur welut pun antusias dan berbondong-bondong mengikuti kegiatan tersebut, mulai dari warga RT 1-7 sumur welut, warga rusunawa sumur welut dan bendungan. 



Kegitan baksos tersebut tidak hanya menjual nasi kotak seharga 2000 rupiah saja, tapi ada kegiatan Senam Sehat juga dan di lanjut dengan kegiatan undian doorprize berupa sembako dan sovenir bagi warga yang ikut senam tersebut. 



Terimakasih.. Alumni SMPN 10 Surabaya.. 

Semoga rekan-rekan baksos IKASDASA Sukses Selalu dan di hitung sebagai Pahala oleh ALLAH SWT.... 

*Nantikan kegiatan sego rongewu di wilayah2 surabaya berikutnya... 


Kegiatan tersebut di hadiri oleh :

- Ketua Sego rongewu 

- panitia sego rongewu

- relawan 

- pol PP kelurahan

- Ketua Rt 05 sumur welut

- Ketua Rt 04 sumur welut

- Ketua RW 1 sumur welut

- PSM Lidah

- PSM Sumur welut

- Kim sumur welut

#surabayasmartcity #surabayahits #kimsurabaya #kimsumurwelut #komunitasinformasimasyarakat

#baksos #baktisosialesuroboyo #camatbulak

#baksossegorongewu #sego2000

#IKASDASA #smpn10surabaya #ikatanalumnismpn10surabaya


Share:

Command Center Surabaya

Postingan Populer

Recent Posts

Pengunjung